Download Buku & E-Jurnal di Website BookSC

Download Buku & E-Jurnal di Website BookSC

Cari refrensi untuk skripsi emang agak susah sih kalo kamu gak jeli buat nyarinya. Apalagi ribet juga kalo harus bolak balik ke perpustakaan cuma buat nyari buku yang tepat buat refrensi di skripsi kamu. Kalo cari buku di internet juga agak susah terutama buat kamu yang nyari buku diinternet yang pakai bahasa Indonesia. Nah tenang aja, kali ini aku akan kasih tahu kamu situs untuk mendownload buku atau E-jurnal secara gratis yang berbahasa Indonesia.

Table of Contents

Pada artikel ini aku akan kasih tahu kamu website yang menyediakan buku atau artikel yang berbahasa Indonesia. Situs ini bernama BookSC. BookSC merupakan situs download buku gratis yang kamu bisa pilih sebagai referensi kamu dalam menemukan buku atau jurnal Berbahasa Indonesia. BookSC sebenarnya merupakan situs yang berskala internasional dengan nama situs resmi BookSC.org. Namun BookSC.org ini ditranslate ke beberapa bahasa di dunia salah satunya adalah bahasa Indonesia. Website yang di Indonesia ini bernama id.BookSC.org. Situs ini menyimpan lebih dari 4,9 juta buku dan 77 juta lebih artikel ilmiah yang bisa kamu unduh secara gratis. BookSC juga mengklaim bahwa menyimpan koleksi artikel ilmiah terbesar di dunia loh. Hmm menartik bukan, Terus gimana sih cara mendapatkan buku gratis di BookSC ini. Yuk ikuti tutorial berikut ini.

Mencari Situs BookSC

Pertama-tama kamu buka dulu browser kamu seperti mozzila atau google chrome, lalu kamu bisa ketik dikolom mesin pencarian seperti Google ataupun Bing yaitu BookSC. Kemudian kamu akan menemukan 2 alamat situs yang berada dipaling atas, yaitu booksc.org dan id.booksc.org. Untuk situs yang beralamat booksc.org adalah situs utama yang dimiliki BookSC, sedangkan yang id.booksc.org adalah situs BookSC yang berbahasa Indonesia. Kamu bisa pilih situs yang berbahasa Indonesia ya. https://id.booksc.org.

Memasuki Situs BookSC

Memasuki Situs BookSC

Tampilan BookSC yang berbahasa Indonesia ini cukup minimalis sama seperti website libgen kemarin. Kalau kamu baca artikelnya, kamu bisa lihat nih link disamping ini. Cara mendapatkan Referensi Buku di Library Genesis. Llibgen dan BookSC ini berbeda dengan PDF drive yang menampilkan banyak menu-menu pendukung. Ditampilan BookSC ini kamu akan diberikan sebuah Kolom pencarian yang sangat besar. Ditab pencarian umum ini, kamu bisa mencari judul buku atau artikel yang ingin kamu cari, sedangkan di Kolom pencarian Fulltext kamu bisa search dua kata atau lebih mengenai isi buku yang ingin kamu cari. Kemudian disini juga ada fitur parameter pencarian. Fitur ini memudahkan kamu untuk mengetahui rentang tahun dari artikel atau buku yang ingin kamu cari.

Mencari Buku di Situs BookSC

Mencari Buku di Situs BookSC

Sekarang kita coba cari bukunya ya. Kali ini aku mau cari buku tentang manajemen, kita ketikkan di Kolom pencarian judulnya yaitu manajemen. Kemudian klik pencarian. Nah disini akan ada dua filter, yaitu buku dan filter artikel. Kamu pilih yang mana nih, bisa kamu tentukan sendiri ya. Kerennya disini semua buku dan artikelnya berbahasa Indonesia lho. Wah layak banget buat kamu kan. Nah di sini aku mau coba cari buku mengenai manajemen SDM. Sebelum mengunduhnya, kamu bisa Klik pratinjau terlebih dahulu. Gunanya adalah untuk ngecek nih Apakah buku ini cocok atau enggak dengan yang kamu butuhkan.

Mendowload Buku di Situs BookSC

Mendowload Buku di Situs BookSC

Kalau kamu udah cocok dengan bukunya, langsung aja klik tombol download yang warna biru ya. Kalo kamu pengen preview dulu dari bukunya, kamu bisa tinggal klik tombol Pratinjau disamping tombol download. Setelah klik Mengunduh, kamu tinggal tunggu deh. Nanti kamu bakalan dapat buku yang kamu cari itu dengan format PDF ya, jadi lebih gampang dan fleksibel mau baca di device manapun seperti HP atau laptop.

Video BookSC Website Download Buku E-jurnal Gratis berbahasa Indonesia

Kalo kamu masih bingung sama langkah – langkahnya, kamu bisa juga nih cek video Youtube dari kadowisudaku. Jangan lupa untuk like dan share juga ya kalo konten dari kita ini bermanfaat buat kamu.

Oh iya kalo kamu tertarik buat beli kado di kadowisudaku atau cuma sekedar melihat – lihat aja, kamu bisa cek di katalog kita. Klik disini untuk melihat katalog. Atau kamu pengen nanya – nanya soal produk kita, kamu bisa aja nih langsung chat CS kita yang pastinya bakalan siap sedia buat jawab dari pertanyaan – pertanyaanmu. Klik disini untuk chat CS. Jangan lupa untuk SHARE ya kalo kamu suka artikelnya, dan Bookmark juga biar kamu tidak ketinggalan artikel rekomendasi kado selanjutnya. Kadowisudaku, Rekomendasi kado untuk kita semua. Terima kasih Bye…

Leave a Comment

×